Archive

Archive for the ‘Pendapat’ Category

Ternyata Minyak Bumi Bukan Berasal Dari Fosil

KEBIJAKAN pemerintah soal bahan bakar minyak (BBM) selalu saja ditunggu dengan harap-harap cemas, begitupun penetapan kuota produksi negara-negara penghasil minyak (OPEC), yang berdampak pada fluktuasi harga BBM di pasar internasional selalu diamati dengan penuh kekhawatiran.

Pesimistis dalam dunia perminyakan secara tidak sadar memang telah dibangun dari awalnya. Kita semua percaya bahwa minyak bumi adalah bahan bakar fosil, hampir setiap hari “fakta” ini disebut dalam berbagai media massa. Lalu siapa sebenarnya yang pertama mengajukan teori (tepatnya hipotesis) yang kadung dipercaya semua orang ini? Adalah Mikhailo V. Lomonosov, seorang cendekiawan besar Rusia, yang pada 1757 mengajukan sebuah hipotesis bahwa minyak bumi berasal dari sisa-sisa makhluk hidup.
Berdasarkan hipotesis ini, berarti minyak mentah akan terbentuk sangat lambat, karena berasal dari sisa-sisa tumbuhan dan binatang yang telah mati, melewati jutaan tahun terkubur di bawah batuan, mengalami tekanan dan suhu yang luar biasa, lalu mengubahnya menjadi minyak mentah.

Industri minyak bumi modern lahir 145 tahun yang lalu di Titusville, Pennsylvania, Amerika Serikat (AS) ketika Edwin Drake sukses melakukan pemboran pertama minyak bumi di AS. Kala itu hampir tidak ada yang mengkhawatirkan berapa lama lagi perut bumi menyediakan minyaknya untuk dambil? Tetapi sejak produksi minyak di AS memuncak sekitar 1970, sejumlah ahli geologi, ahli ekonomi dan analis industri mulai mempertimbangkan sebuah pertanyaan, berapa lama lagi pasokan minyak bumi dunia bisa memenuhi permintaan yang terus meningkat? Banyak kalangan memprediksi, produksi minyak global akan mencapai puncaknya beberapa tahun ke depan.
Konsekuensi dari hipotesis “bahan bakar fosil” tentunya menyisakan pertanyaan-pertanyaan pesimis seperti itu. Berapa banyak minyak mentah yang masih tersisa di dalam perut bumi? Dan kapan habisnya?

Read more…

Categories: Pendapat, Pendidikan Tags: ,

Bangkitlah Indonesia!!!

November 28, 2011 Leave a comment

Cerita mahasiswa Indonesia di Ausie.
Kisah Nyataa…

Suatu pagi,kami menjemput seseorang klien di bandara. Orang itu sudah tua, kisaran 60 tahun. Si Bapak adalah pengusaha asal Singapura, degan logat bicara gaya melayu & english, beliau menceritakan pengalaman2 hidupnya kepada kami yang masih muda. Beliau berkata, “Ur country is so rich!”

Ah biasa banget denger kata-kata itu. Tapi tunggu dulu.”Indonesia doesn’t need the world,but the world needs Indonesia,” lanjutnya.
“Everything can be found here in Indonesia, U don’t need the world.”
“Mudah saja, Indonesia paru2 dunia. Tebang saja hutan di kalimantan, dunia pasti kiamat.
Dunia yg butuh Indonesia!

Singapura is nothing, we can’t be rich without Indonesia, sebab 500.000 orang Indonesia berlibur ke Singapura tiap bulan. Bisa terbayang uang yg masuk ke kami, apartemen2 terbaru kami yg beli orang2 Indonesia, ga peduli harga selangit, laku keras. Lihatlah RS kami, orang Indonesia semua yg berobat. Trus, kalian tau bagaimana kalapnya pemerintah kami ketika asap hutan Indonesia masuk? Ya, bener2 panik. Sangat terasa, we are nothing. Kalian tau kan kalo Agustus kemaren dunia krisis beras. Termasuk di Singapura dan Malaysia? Kalian di Indonesia degan mudah dapat beras. Liatlah negara kalian, air bersih di mana2, liatlah negara kami, air bersih pun kami beli dari Malaysia.

Saya ke Kalimantan pun dalam rangka bisnis, karena pasirnya mengandung permata. Terliat glitter kalo ada matahari bersinar. Penambang jual cuma Rp3rb/kg ke pabrik china, si pabrik jual kembali seharga Rp30rb/kg. Saya liat ini sebagai peluang. Kalian sadar tidak kalo negara2 lain selalu takut meng-embargo Indonesia! Ya,karena negara kalian memiliki segalanya. Mereka takut kalau kalian mnjadi mandiri,makanya tidak di embargo.

Harusnya KALIANLAH YG MENG- EMBARGO DIRI KALIAN SENDIRI.
Belilah pangan dari petani2 kita sendiri, belilah tekstil garmen dari pabrik2 sendiri.Tak perlu impor kalo bisa produk sendiri.
Jika kalian bisa mandiri, bisa MENG-EMBARGO DIRI SENDIRI, INDONESIA WILL RULE THE WORLD!! Plis share ya biar sampe ke seluruh bangsa Indonesia…

Wassalam,
Ade Kuswandi
PT.Arsen Kusuma Indonesia
Telp. 021 5290 5087
Fax. 021 5290 5078
Mob. 0818 07754438

INSINYUR INDONESIA GETARKAN AUSTRALIA, SINGAPURA, MALAYSIA

August 27, 2009 31 comments

*Roket RX-420 & CN-235 Militer:*

*Getarkan Australia, Singapura, Malaysia*

*Oleh Cardiyan HIS*

* *

*Momentum ini harus dijaga terus dan ditingkatkan sebagai kebanggaan atas
kemampuan teknologi sendiri. Jangan sampai karya insinyur Indonesia ini
dijegal justru oleh orang
Indonesia sendiri (biasa) para ekonom-ekonom
Pemerintah yang sering menganggap karya bangsa sendiri sebagai terlalu mahal
dan hanya buang-buang uang saja untuk riset ….! Inilah musuh yang
sebenarnya. Waspadailah kawan-kawan insinyur
Indonesia.*

Meski sudah berlangsung 2 pekan yang lalu, peluncuran roket RX-420 Lapan
ternyata masih jadi buah bibir. Anehnya bukan jadi buah bibir di Indonesia
yang lebih senang ceritera Pilpres, tetapi di
Australia, Singapura dan tentu
saja di negara tetangga yang suka siksa TKI dan muter-muterin Ambalat yakni
Malaysia.


Seperti diketahui roket RX-420 ini menggunakan propelan yang dapat
memberikan daya dorong lebih besar sehingga mencapai 4 kali kecepatan suara.
Hal itu membuat daya jelajahnya mencapai 100 km. Bahkan bisa mencapai 190 km
bila struktur roket bisa dibuat lebih ringan. Yang punya nilai tambah tinggi
ini adalah 100% hasil karya anak bangsa, para insinyur
Indonesia. Begitu
pula semua komponen roket-roket balistik dan kendali dikembangkan sendiri di
dalam negeri, termasuk software. Hanya komponen subsistem mikroprosesor yang
masih diimpor. Anggaran yang dikeluarkan untuk peluncurannya pun “cumaRp 1
milyar. Kalah jauh dengan yang dikorupsi para anggota DPR untuk traveller
checks pemenangan Miranda Gultom sebagai Deputi Senior Gubernur BI yang
lebih dari Rp. 50 milyar. Apalagi kalau dibandingkan dengan korupsi BLBI
yang lebih dari Rp. 700 trilyun.

Mengapa malah menjadi buah bibir di Australia, Singapura dan Malaysia?
Karena keberhasilan peluncuran roket
Indonesia ini ke depan akan membawa
Indonesia mampu mendorong dan mengantarkan satelit Indonesia bernama Nano
Satellite sejauh 3.600 km ke angkasa. Satelit
Indonesia ini nanti akan
berada pada ketinggian 300 km dan kecepatan 7,8 km per detik. Bila ini
terlaksana
Indonesia akan menjadi negara yang bisa menerbangkan satelit
sendiri dengan produk buatan sendiri.
Indonesia dengan demikian akan masuk
member “Asian Satellite Club” bersama
Cina, Korea Utara, India dan Iran.

Nah kekhawatiran Australia, Singapura dan Malaysia ini masuk akal, bukan?
Kalau saja
Indonesia mampu mendorong satelit sampai 3.600 km untuk keperluan
damai atau keperluan macam-macam tergantung kesepakatan rakyat
Indonesia.
Maka otomatis pekerjaan ecek-ecek bagi
Indonesia untuk mampu meluncurkan
roket sejauh 190 km untuk keperluan militer bakal sangat mengancam mereka
sekarang ini pun juga!!! Kalau tempat peluncurannya ditempatkan di Batam
atau Bintan, maka Singapura dan Malaysia Barat sudah gemetaran bakal kena
roket
Indonesia. Dan kalau ditempatkan di sepanjang perbatasan Kalimantan
Indonesia dengan Malaysia Timur, maka si OKB Malaysia tak akan pernah
berpikir ngerampok Ambalat. Akan hal
Australia, mereka ada rasa takutnya
juga. Bahwa mitos ada musuh dari utara yakni
Indonesia itu memang bukan
sekedar mitos tetapi sungguh ancaman nyata di masa depan dekat.

* *

*CN 235 Versi Militer*

Rupanya Australia, Singapura dan Malaysia sudah lama “nyahokehebatan
insinyur-insinyur
Indonesia. Buktinya? Tidak hanya gentar dengan roket
RX-420 Lapan tetapi mereka sekarang sedang mencermati pengembangan lebih
jauh dari CN235 versi Militer buatan PT. DI. Juga mencermati perkembangan
PT. PAL yang sudah siap dan mampu membuat kapal selam asal dapat kepercayaan
penuh dan dukungan dana dari pemerintah.


Kalau para ekonom Indonesia antek-antek World Bank dan IMF menyebut
pesawat-pesawat buatan PT. DI ini terlalu mahal dan menyedot investasi
terlalu banyak (“cumaRp. 30 trilun untuk infrastruktur total, SDM dan
lain-lain) dan hanya jadi mainannya BJ Habibie. Tetapi mengapa Korea Selatan
dan Turki mengaguminya setengah mati? Turki dan Korsel adalah pemakai setia
CN 235 terutama versi militer sebagai yang terbaik di kelasnya. Inovasi 40
insinyur-insinyur
Indonesia pada CN 235 versi militer ini adalah penambahan
persenjataan lengkap seperti rudal dan teknologi radar yang dapat mendeteksi
dan melumpuhkan kapal selam. Jadi kalau mengawal Ambalat cukup ditambah satu
saja CN235 versi militer (disamping armada TNI AL dan pasukan Marinir yang
ada) untuk mengusir kapal selam dan kapal perang
Malaysia lainnya.


Nah, jadi musuh yang sebenarnya ada di Indonesia sendiri. Yakni watak orang
Indonesia yang tidak mau melihat orang Indonesia sendiri berhasil. Karya
insinyur-insinyur
Indonesia yang hebat dalam membuat alutsista dibilangin
orang
Indonesia sendiri terutama para ekonom pro Amerika Serikat dan Eropa:
“Mending beli langsung dari Amerika Serikat dan Eropa karena harganya lebih
murah”. Mereka tidak berpikir jauh ke depan bagaimana
Indonesia akan terus
tergantung di bidang teknologi,
Indonesia hanya akan menjadi konsumen
teknologi dengan membayarnya sangat mahal terus menerus sampai kiamat tiba.

Kalau ada kekurangan yang terjadi dengan industri karya bangsa sendiri,
harus dinilai lebih fair dan segera diperbaiki bersama-sama. Misalnya para
ahli pemasaran atau sarjana-sarjana ekonomi harus diikutsertakan dalam team
work. Sehingga insinyur-insinyur itu tidak hanya pinter produksi sebuah
pesawat tetapi setidaknya tahu bagaimana menjual sebuah pesawat itu berbeda
dengan menjual sebuah Honda Jazz. Kalau ada kendala dalam pengadaan Kredit
Ekspor sebagai salah satu bentuk pembayaran, tolong dipecahkan dan didukung
oleh dunia perbankan, agar jualan produk sendiri bisa optimal karena akan
menarik bagi calon pembeli asing yang tak bisa bayar cash.

Rudy Habibie dan Rudy Chaerudin, Sukses Mana?

Saya ingat waktu di SMA dulu, kami (murid) harus menjalani test IQ
untuk
penjurusan. Sekolah saya menetapkan bahwa murid2 dengan IQ tinggi bisa
masuk ke jurusan IPA/Science. Murid dengan IQ sedang hanya bisa masuk
jurusan Sosial dan yang paling rendah IQnya hanya diijinkan untuk
masuk ke
jurusan Bahasa.

Aturan di sekolah saya ternyata berlawanan dengan aturan dari SMA
swasta
terkenal di Yogyakarta yang mengarahkan anak-anak yang ber IQ paling
tinggi justru ke jurusan Bahasa.

Sewaktu saya diskusi dengan Romo Mangun Wijaya (Alm) tentang kurikulum
sekolah, Beliau mengatakan bahwa pen didikan di Indonesia masih
mewarisi
“budaya” kolonial Belanda.

Menurut beliau, seharusnya anak-anak yang kecerdasannya tinggi
seharusnya
diarahkan untuk masuk jurusan Sosial supaya di masa mendatang akan
lahir
ekonom, hakim, jaksa, pengacara, polisi, diplomat, duta besar,
politisi
dsb yang hebat2. Tetapi rupanya hal itu tidak dikehendaki oleh
penguasa
(Belanda). Belanda menginginkan anak-anak yang cerdas tidak memikirkan
masalah2 sosial politik. Mereka cukup diarahkan untuk menjadi tenaga
ahli/scientist, arsitektur, ahli computer, ahli matematika, dokter, dsb
yang asyik dengan science di laboratorium (pokoknya yang nggak
membahayakan posisi penguasa). Saya nggak tahu persis yang benar Romo
Mangun Wijaya atau pemerintah Belanda. Hanya saja waktu itu saya yang
kuliah ambil jurusan Kurikulum jadi patah semangat karena kayaknya
kurikulum di Indonesia ini hampir tidak ada hubungannya dengan
kehidupan
yang akan dijalani orang setelah keluar dari sekolah.

Kita bisa lihat, Insinyur yang menjadi politisi bahkan memimpin
parlemen,kemudian dokter (umum) bisa menjadi kepala Dinas P & K atau
tenaga marketing, sarjana theologia yang jadi pengusaha, dsb. Sampai
saat
ini,masih banyak orang tua dan masyarakat yang beranggapan bahwa anak
yang
hebat adalah anak yang nilai matematika dan science-nya menonjol.
Paradigma berpikir orang tua/masyarakat ini sangat mempengaruhi konsep
anak tentang kesuksesan. Bulan Juni 2003 yang lalu, lembaga tempat
saya
bekerja mengadakan seminar anak-anak.

Di depan 800-an anak, Kak Seto Mulyadi (Si Komo) menunjukkan 5 Rudy.
– Yang Ke-1 : Rudy Habibie (BJ Habibie) yang genius, pintar bikin
pesawat
dan bisa menjadi presiden.
– Yang Ke-2 : Rudy Hartono yang pernah beberapa menjadi juara bulu tangkis
kelas dunia.
– Yang Ke-3 : Rudy Salam yang suka main sinetron di TV
– Yang Ke-4 : Rudy Hadisuwarno yang ahli di bid. kecantikan dan punya
byk
salon kecantikan di bbrp kota .
– Yang Ke-5 : Rudy Choirudin yang jago masak dan sering tampil memandu
acara memasak di TV.

Sewaktu Kak Seto bertanya “Rudy yang mana yang paling sukses menurut
kalian?” Hampir semua anak menjawab “Rudy Habibie” Sewaktu ditanyakan
“Mengapa, kalian bilang bahwa yang paling sukses Rudy Habibie?”

Anak-anakpun menjawab “Karena bisa membuat pesawat terbang, bisa
menjadi
presiden, dsb” Sewaktu Kak Seto menanyakan “Rudy yang mana yang paling
tidak sukses?” Hampir seluruh anak menjawab “Rudy Choirudin” Ketika
ditanyakan “Mengapa kalian mengatakan bahwa Rudy Choirudin bukan orang
yang sukses?”

Anak-anakpun menjawab “Karena Rudy Choirudin hanya bisa memasak”

Memang begitulah pola pikir dan pola asuh dalam keluarga dan
masyarakat
Indonesia pada umumnya yang masih menilai kesuksesan orang dari
karya-karya besar yang dihasilkannya. Masyarakat kita banyak yang
belum
bisa melihat kesuksesan adalah pengembangan talenta secara optimal
sehingga bisa dimanfaatkan dalam kehidupan yang dijalaninya dengan
“enjoy”.

Banyak masyarakat kita yang beranggapan bahwa IQ adalah
segala-galanya.
Padahal kenyataannya EQ, SQ dan faktor2 lain juga sangat menentukan.
Dalam
seminar tsb Kak Seto hanya ingin merubah paragidma berpikir anak-anak
(dan
juga orang tua/keluarga) . Anak-anak dan orang tua harus menyadari dan
mensyukuri setiap talenta yang diberikan oleh Tuhan.

Bila talenta tersebut dikembangkan dengan baik, maka kita bisa
mencapai
kesuksesan di “bidangnya”. Jadi untuk anak-anak yang tidak pintar
matematika, anak2 tidak perlu minder dan orang tua tidak perlu malu
atau
menekan anak. Anak-anak yang lebih menyukai pelajaran menggambar dari
pada
pelajaran2 lain, bukanlah anak-anak yang bodoh karena justru anak2
yang
punya imajinasi tinggilah yang pintar menggambar/ melukis. Anak-anak
yang
suka ngobrol, kalau kita arahkan bisa saja kelak menjadi politisi atau
negotiator yang baik.

Anak-anak yang banyak bicara, kalau diarahkan untuk menuliskan apa
yang
ingin dibicarakan bisa2 menjadi
penulis yang hebat. *** Mbak Dwi Setyani juga mengingatkan kita untuk
lebih memfokuskan pada kekuatan kita dari pada “wasting time”
bersungut-sungut, hanya memikirkan kelemahan kita.

Saya pernah membaca pengalaman hidup seorang penyanyi di Amerika.
Penyanyi
tsb dulunya tidak PD karena wajahnya tidak terlalu cantik dan giginya
tonggos. Saat menyanyi di pub, dia repot mengatur bibirnya supaya
giginya
yang tonggos tidak dilihat orang. Hasilnya: ia hanya bisa menghasilkan
suara yang pas-pasan. Ketika temannya meyakinkan bahwa giginya yang
tonggos itu bukanlah masalah, maka iapun bisa menyanyi dengan bebas
dan
meng-eksplore suara emasnya. Ternyata orang-orang mengingat penyanyi itu
karena kualitas suaranya, bukan parasnya yang jelek dengan gigi
tonggosnya.

*** Kitapun meyakini bahwa Tuhan menciptakan setiap kita (manusia)
dengan
maksud yang terbaik demi kemuliaan-Nya. Kalau saja kita meyakini hal
tersebut, maka semua orang akan mensyukuri keadaan dan memanfaatkan
talenta yang Tuhan berikan untuk kemuliaan-Nya.

Categories: Celoteh, Pendapat Tags: ,

Tentang Krisis Ekonomi

Teman2, agak serius dikit ya.

Sebetulnya ini agak telat, tapi sorry karena pikiranku kesita banget ama
kerjaan. Barusan aja aku kepikiran untuk share ama kalian di milist ini.
Aku sendiri juga kelimpungan jawab pertanyaan dari orang2 soal ini. Ini bukan
nakut2in tapi kenyataan dan aku nulis ini supaya kalian tahu apa yang
harus dilakukan. Aku kerja di bidang investasi dan keuangan dan aku dah tahu
duluan tentang hal ini. Aku dah tahu dan ngerasain krisis ini dari awal
tahun tapi kan belum ngefek ke real sector, berhubung sekarang udah
menjalar dan kalian akan segera merasakannya maka aku tulis ini. Krisis ini bisa
lebih buruk dari krisis 98, tapi kondisi eko nomi kita lebih kuat
sekarang.
Krisis yang sekarang asalnya dari luar bukan dari dalam negeri. So, aku
minta kalian benar2 baca tulisan aku ampe selesai. Terserah kalian akan
ikutin atau tidak, yang jelas aku punya license nasional dan pemahaman
yang membuat tulisan aku di bawah ini suatu penjelasan dan saran yang bisa
diikuti, bukan nakut2in. Bila ada pertanyaan bisa menghubungi aku di
08qqqqqqqqq, free of charge. Ini juga bukan iklan, gue ngga butuh. Please
feel free. Tapi please jangan marah kalo gue ngga jawab karena kantor
juga kacau abis.

Singkatnya gini deh:

Kondisi eko nomi:

1. Krisis keuangan di AS sangat sangat sangat parah. Tidak ada yang
selamat. Ini sistem yang hancur.

2. Krisis itu telah menjalar ke seluruh dunia, sekali lagi tidak ada yang
selamat. Kalo ada rumor yang mengatakan bahwa negara ini bakal kuat,
bakal jadi pemimpin, jangan percaya.

3. Banyak negara sudah memasuki masa resesi, seperti Inggris dan
Singapur.
Sebenarnya banyak sekali negara sudah masuk resesi tapi secara definisi
belum karena dalam definisi eko nomi suatu negara dinyatakan resesi bila
pertumbuhan eko nominya negatif 2 kuartal berturut2. Jadi yang tinggal di
Singapore , Inggris dan US benar2 harus melakukan perubahan cara hidup
mulai sekarang.

4. Krisis eko nomi sudah menjalar ke sektor real artinya akan kita
rasakan.
Sekarang sebenarnya sudah tapi tidak banyak orang awam yang benar2 sadar
dampaknya. Ekspor kita sudah melambat, harga2 komoditas kita sudah jatuh,
eksportir2 kita sudah memecati karyawan, impor ilegal sudah masuk.
Pertumbuhan eko nomi kita bisa negatif.

5. Sektor2 yang paling dulu terkena imbasnya adalah properti, manufaktur,
pertambangan, perkebunan.. ..sebenarnya sekarang udah terasa. Jadi tahun
depan jangan harapkan perusahaan kalian kasi bonus besar lagi atau kasi
kenaikan gaji tinggi lagi,

Artinya : Semua orang, semua negara sedang dalam perang memperebutkan
cash.
Siapa yang punya cash nantinya punya kemampuan lebih untuk bertahan

Saran dari aku:

1. Gaji dan semua income jangan dibelikan investasi lagi. PEGANG CASH.
Buat kalian yang pas2an sekali, aku saranin, akumulasi cash dalam bentuk hard
cash yaitu rekening tabungan (yang bisa ditarik dengan ATM). So, gaji
masuk jangan belanja apa2.

2. Barang2 tertier terutama yang bakal dibeli pake kredit nanti dulu deh,
pegang cash dulu. Barang2 akan mahal, susu anak mahal…so, pegang cash.

3. Bila kalian dengar harga emas naik dan sebagainya, jangan tergiur.
Emas memang naik, tapi sangat volatile. Contoh temanku, beli emas, niatnya mau
jualan,….eh telat, sekarang turun lagi. Lagian percaya deh, sulit jualnya
karena semua orang dalam kondisi pengin jualan. Kalian bisa beli
kemungkinan besar susah jualnya

4.Investasi tunda dulu deh. Kalo memang ada duit lebih deposito saat ini
yang paling cocok, itu juga near to cash walaupun ada jatuh temponya. Nah
untuk deposito aku saranin:

4.a. Masukkan ke bank yang aman, buat kalian aku sarankan kalo bisa bank
pemerintah.

4.b Bunga penjaminan pemerintah hanya 10%. Artinya bila deposito kalian
mendapat bunga di atas 10% maka uang kalian tidak akan dijamin oleh
pemerintah. Bila, bank itu kolaps, maka uang kalian bisa saja hilang….lang lang. Terus nominal yang diganti hanya maksimal 2 M. Mungkin kalian tidak ada yang punya sebanyak itu tapi informasi ini bisa dishare ke bokap atau nyokap.

5. Jangan panik lalu ikut2an beli emas atau dollar. Dollar justru
tinggi2nya. Udah Rp 10,000 an. Dollar yang tinggi ini karena investor
asing menarik uangnya dari Indonesia , mereka kan butuh dollar supaya bisa
dibawa ke negara mereka. Jadi bukan karena kondisi eko nomi kita yang jelek.

Rumor:

1. Ekonomi Indonesia kuat, jauh lebih kuat daripada Singapore bahkan.
Singapore sudah masuk resesi, 2 kuartal berturut2 -6%. Indonesia masih
tumbuh 6%. Bila ada rumor yang mengatakan bahwa krisis kali ini
disebabkan oleh pemerintah kita yang payah jangan percaya. Tim eko nomi kita sekarang ini tangguh. Cara mereka menanggulangi krisis sudah on track. BI mungkin membuat kebijakan yang mengejutkan tapi Menkeu tidak. I am objective di
sini karena aku pelaku pasar bukan orang politik.

2. Jadi, bila ada rumor yang mengajak kalian menggulingkan pemerintah
sekarang seperti zaman Soeharto, jangan terpancing.

3. Hutang luar negeri kita sangat2 kecil saat ini dan cadangan devisa
kita jauh lebih kuat daripada tahun 97/98. Dulu hutang luar negeri kita 100%
dan cadangan devisa kita nol. Saat ini kita juga tidak ada hubungan lagi
dengan IMF. Semua hutang kita itu independent.

Tindakan:

1. Selain menyediakan cash untuk keperluan kita dan keluarga, mulai
sekarang belilah dan pakailah produk dalam negeri. Aku ngga sok idealis, ini ada
logikanya. Logikanya gini. Sekarang semua negara butuh cash, istilahnya
ngga ada yang beli dagangan mereka, semua negara maunya jualan produk mereka
supaya dapat cash. Nah, ngapain coba kita ngasih rakyat negara lain
pendapatan dengan membeli produk2 mereka? Rugi amat. So, pake semua
produk lokal. Kita mulai dari diri kita sendiri. Belanja ke Singapore nya ntar
dulu. Travelling ke Phuket nya ntar dulu. Beneran….

2. Produk impor yang menggiurkan sudah masuk menyerbu ke Indonesia . Itu
sebenarnya dagangan negara2 lain yang tidak laku di USA karena USA dan
negara2 kaya dan maju sudah bangkrut sehingga ngga minat lagi. Harga
barang2 itu murah tapi sekali lagi, ngapain kasi makan negara lain sementara
negara2 itu sudah tidak punya kapasitas lagi kasih makan kita. Ini bukan kondisi
normal lagi ketika perdagangan antar negara terjadi karena saling
membutuhkan, ini sih negara yang jualan udah ngga bisa timbal balik beli
barang kita. Dong kan ? Lagian ati2, mereka masuk dengan barang2 palsu
kaya telur palsu dari bahan kimia.Yang sudah masuk sih barang2 dari China
karena ekspor mereka tidak terserap oleh US makanya dibuang ke Asia . Dan ingat
walaupun eko nomi China masih tumbuh 10% dan cadangan valas merekan
terbesar di dunia, duit mereka juga sudah banyak ketanam di AS sehingga mereka
juga merasakan dampak krisis ini.

3. Sekarang udah ngga pada kondisinya deh ngributin masalah politik dan
ideologi, so jangan terpancing.. ..amakan dulu perut.

Investasi;

1. Bagi kalian yang punya reksadana di saham, kalo nilai investasi kalian
sudah di bawah 50%, biarkan saja, jangan dijual karena kalo kalian jual
maka uang kalian benar2 akan tinggal dikit. Biarkan saja nanti balik
lagi…tapi kali ini memang lama….minimal 2 tahun bahkan lebih. Sekali lagi ini krisis yang sangat besar, terbesar sepanjang masa eko nomi dunia modern.

2. jangan beli asuransi dengan link lagi. Bila ada asuransi dengan link
di dalamnya aku jamin hasil investasi kalian kecil sekali. Kalo belum lama
belinya tanya ke agennya bisa tidak diswitch ke murni asuransi.

3. Kalo memang ada duit lebih, masukkan saja ke deposito. Sekarang
yieldnya lagi tinggi tapi ingat penjelasan ku tentang deposito di atas.

Semoga bermanfaat

Categories: Kata Teman, Pendapat Tags: ,

Batik: Sebuah Inspirasi Untuk Kebangkitan Indonesia

Geometri atau ilmu ukur telah menginspirasi lahirnya Renaisan, yang
pada akhirnya membawa Eropa menujuk puncak kejayaan. Realita ini
terlihat dalam karya-karya seni Eropa mulai pada abad 12-15. Inspirasi
ini kemudian memicu lahirnya revolusi sains di Eropa pada abad ke
15-17, yang dimotor oleh Copernicus, Galileo , Descartes dan Newton.
Pemikiran ini kemudian termanifestasikan dalam bentuk teknologi yang
memicu lahirnya revolusi industri dan mendorong terjadinya proses
kolonialisme dan imperialisme. Ia memicu terjadinya arus balik
(meminjam bahasa Pramoedya Ananta Toer) dari selatan ke utara menjadi
dari utara ke selatan. Bangsa-bangsa di timur menjadi warga kelas dua
di dunia.

Perkembangan lanjutan dalam studi geometri telah membawa krisis ke
dalam tradisi saintifik di belahan dunia utara. Kondisi ini terjadi
ketika mulai dikenalnya objek-objek objek yang tidak berdimensi bulat
(garis=dimensi 1, lingkaran=2, bola=3, kubus=3 dan seterusnya)
melainkan sebuah bilangan pecahan atau fraktal. Hal ini terlupakan
dalam kebudayaan Eropa.

Penelitian yang dirintis dan dimotori oleh Bandung Fe Institute
(www.bandungfe. net) dan Bandung Fe Institute dan Surya Research
International (www.ekonofisika. com) menunjukan bahwa batik bersifat
fraktal. Jauh sebelum Eropa mengenal konsep fraktal, kita telah
mengakuisisinya dalam kehidupan sehari-hari. Batik telah membuktikan
kepada dunia bahwa Indonesia bukanlah sebuah bangsa terbelakang. Batik
bukanlah sebuah seni tradisi semata, ia dapat menjadi inspirasi untuk
kebangkitan Indonesia.

Namun tentu saja, kita tidak boleh berhenti pada upaya penggalian
kearifan nilai-nilai budaya tradisional semata. Kita harus mampu
melakukan inovasi dengan memanfaatkan sains dan teknologi untuk
memperkaya budaya Indonesia, bukan mendangkalkan budaya tradisi yang
kita miliki. Semangat inilah yang melatar belakangi dikembangkannya
teknologi pembuat motif batik dengan memanfaatkan perangkat komputasi
oleh Bandung Fe Institute.

Untuk memperingat 80 tahun Sumpah Pemuda, Bandung Fe Institute dan
Surya Research International meluncurkan situs “FRAKTAL BATIK
KOMPUTASIONAL INDONESIA” dengan alamat: http://fraktal. bandungfe. net/
. Di situs tersebut Anda dapat menikmati sejumlah demonstrasi
teknologi pembuat motif batik secara komputasional. 80 tahun Sumpah
Pemuda harus kita jadikan momentum untuk mengembalikan arus balik,
dari selatan ke utara.

“FRAKTAL BATIK KOMPUTASIONAL INDONESIA”
http://fraktal. bandungfe. net/

Mari mencintai Indonesia!
Mari menginspirasi dunia!

Membela Indonesia Dari Komputer Kita Sendiri

September 13, 2008 Leave a comment

gw liat di detik.com nich… bagus juga idenya..

—-

Jumat, 12/09/2008 13:37 WIB
Perak Bali Dipatenkan Asing, Perjuangan Paten dari Dunia Maya
Nurul Hidayati – detikNews

Jakarta – Beberapa hari ini bisa jadi Anda menerima e-mail ini dari
kolega Anda, atau mungkin Anda membacanya dari mailing list (milis)
yang Anda ikuti. Karena di bawah e-mail tersebut ada pesan agar e-mail
tersebut disebarluaskan, alhasil surat elektronik itu menyebar ke
mana-mana.

Tak cuma menyebar, e-mail itu juga banyak didokumentasikan di berbagai
blog pribadi. Isi e-mail itu terkait dengan nasib perajin perak Bali,
Desak Suarti, yang terganjal hak paten.

Diceritakan, Desak Suarti, seorang perajin perak dari Gianyar, Bali.
Pada mulanya, Desak menjual karyanya kepada seorang konsumen di luar
negeri. Orang ini kemudian mematenkan desain tersebut. Beberapa waktu
kemudian, Desak hendak mengekspor kembali karyanya. Tiba-tiba, ia
dituduh melanggar Trade Related Intellectual Property Rights (TRIPs).
Wanita inipun harus berurusan dengan WTO.

Kisah Desak Suarti ini antara lain yang menginspirasi berdirinya
Indonesian Archipelago Culture Initiatives (IACI) yang beralamat di
http://budaya- indonesia. org/ .

“Kepada rekan-rekan sebangsa dan setanah air yang memiliki kepedulian
(baik bantuan ide, tenaga maupun donasi) harap menghubungi IACI di
email: office@budaya- indonesia. org,” demikian bunyi pesan tersebut.

Dijelaskan juga, perlindungan hukum tanpa data yang baik tidak akan
bekerja secara optimal. “Jadi, jika temen-temen memiliki koleksi
gambar, lagu atau video tentang budaya Indonesia, mohon upload ke
situs Perpustakaan Digital Budaya Indonesia, dengan alamat
http://budaya- indonesia.org, ” demikian bunyi e-mail tersebut.(nrl/ gah)

—-

lucu juga nich idenya… ikutan kita dukung yuk… sebarin ke blog ato
milis ato ke temen-temen kita yuk… membela Indonesia mulai dari
komputer kita sendiri…

– hidup indonesia

Categories: Kata Teman, Pendapat Tags: ,

KANTUNG EMPEDU – BATU GINJAL

September 9, 2008 Leave a comment

Indikasiawalkanker& tumor biasanyadiawalideng anpenuhnyakantun gempedudenganbat u. Semuaorangcenderung empedunyaberisib atu, tetapipadakondisite rtentuakanjadipe nyakit, Artikelpaling bawahinitelahmember isayajalankeluar , dimana4 doktermemastikansay aharusdioperasi.  Karena  beberapa minggu lalu, saya terkena hepatitis A dan hasil USG ternyata empedu  saya penuh dengan batu. Penuhnya Empedu dengan batu tdk akan kita ketahui dlm  keadaan normal, saya baru tahu setelah dokter melakukan USG Hati dan empedu.  Menurut Dokter:

Operasi  kantung empedu dgn mengangkat kantung empedu dengan operasi besar ataupun  laparaskopi. Biaya yang akan kita keluarkan untuk operasi tsb berkisar antara  40-60 juta. (Untuk operasi saja)

Silahkan  baca original artikel paling bawah dari Dr Lai Chiu-Nan, bagaimana mengeluarkan  batu empedu tanpa operasi dan biaya sangat murah dan tidak merusak tubuh kita.  Subhanallah saya telah mengikuti saran beliau dan alhamdulillah batu empedu ku  keluar semua tanpa operasi. (Ini bukan detoxinasi, tapi seperti pembersihan  perut). Hasil USG saya empedu telah penuh dengan batu, setelah melakukan  treatment ini saya meminta USG kembali sebagai bukti. Ternyata benar…kantung  empedu saya kosong… Entah bagaimana saya menyampaikan ucapan terimakasih ke Dr  Lai Chiu-Nan, tapi saya cuma ingin sharing pengalaman sesuai niat Dr Lai  Chiu-Nan membagi pengalaman kepada saudara2 kita dengan  gratis.

Saran:
Bagi  yang sehat…cobalah, karena saat kita sakit akut ataupun kronis gak enak  rasanya. Ini  adalah salah satu cara menghindari kanker dan tumor Fungsi hati dan  empedu:

Menetralisir  racun di tubuh, Empedu menetralisir lemak yang kita asup ke dalam tubuh.  Keduanya saling berkaitan… kalau kedua2nya bersih …berarti kita telah  menyehatkan tubuh kita agar normal fungsi keduanya.

Wasalam,
Sehat  adalah milik kita semua..
Baik  sekali apabila kita sekali-kali membersihkan kandung empedu  kita.
============  ========= ========= ========= ===
MENGHILANGKAN  BATU EMPEDU SECARA ALAMIAH
oleh Dr  Lai Chiu-Nan
Ini  telah berhasil bagi banyak orang. Apabila kejadian anda demikian juga, ayolah  beritahu pada orang lain. Dr Chiu-Nan sendiri tak memungut biaya untuk  informasinya ini, karena itu sebaiknya kita buat ini gratis  juga.

Ganjarannya  adalah bila ada orang yang karena informasi yang anda berikan menjadi  sehat.
Batu  empedu tak banyak dirisaukan orang, tapi sebenarnya semua perlu tahu karena kita  hampir pasti mengindapnya. Apalagi karena batu empedu bisa berakhir dengan  penyakit kanker. “Kanker sendiri tidak pernah muncul sebagai penyakit pertama”  kata Dr Chiu-Nan.

“Umumnyaadapenyakitl ainyang mendahuluinya. Dalam penelitiandiTiongko ksayamenemukanba caanbahwaorang- orangyang terkenakankerbiasan yaadabanyakbatud alamtubuhnya.

Dalam  kantungempeduhampir semuadarikitamen gandungbatuemped u.
Perbedaannyahanyada lamukurandanjuml ahsaja..Gejalaad anyabatuempedubi asanyaadalahpera saanpenuhdiperut (  ‘nek, busung) sehabismakan. Rasanya kurangtuntasmencern akanmakanan. Dalam  kondisiparahadatamb ahanrasanyeripad aginjal.”

Bilaandamendugaadab atupadaempeduand a, cobalahcarayang dianjurkanolehDr Chiu Nan untukmenghilangkann yasecaraalamiah. Pengobatan inijugadapatdipakai bilaadakeluhanga ngguanhati, karenahatidankandun gempedusalingber kaitan.

Tata-cara  pengobatannya adalah sebagai berikut:
1.  Selama lima hari berturut-turut minumlah empat (4) gelas sari buah apel segar  setiap hari, atau makanlah empat atau lima buah apel segar,

tergantung  selera anda. Apel berkhasiat melembutkan batu empedu. Selama
masa  ini anda boleh makan seperti biasa.
2. Pada  hari ke-enam jangan makan malam. Jam 6 petang, telanlah satu sendok teh “Epsom  salt” (magnesium sulfat, garam Inggris??) dengan segelas air hangat. Jam 8 malam  lakukan hal yang sama. Magnesium sulfat berkhasiat membuka pembuluh-pembuluh  kandung empedu. Jam 10 malam campurkan setengah cangkir minyak zaitun (atau  minyak wijen) dengan setengah cangkir sari jeruk segar. Aduklah secukupnya  sebelum diminum. Minyaknya melumasi batu2 untuk melancarkan keluarnyabatu  empedu.

Keesokan  hari Anda akan menemukan batu-batu berwarna kehijauan dalam limbah air besar  anda. “Batu-batu ini biasanya mengambang,” menurut Dr  Chiu-Nan.

“Cobalah  hitung jumlahnya. Ada yang jumlahnya 40, 50 sampai 100 batu.
Banyak  sekali. Tanpa gejala apapun Anda mungkin memiliki ratusan batu yang berhasil  dikeluarkan melalui metoda ini, walaupun mungkin tidak semuanya  keluar.

Baik  sekaliapabilakitase kali-kali  membersihkankandung empedukita.
1.  JenisApelsebenarnya sama, cumasayasenengyang manis…Kemarenakum akanApelRRC yang seringdiskonkalaudi supermarket hargadiskonper 100 gram 800-1000  (biasaya1600)

2.  Minum/makan apel selama 1 hari 4 (rata2) lima juga boleh.
3.  Sebelumnya aku minum Jus asli apel. Cuma butuh waktu untuk  mebuatnya.
Akhirnya  selama 5 hari aku makan apel seger dari kulkas, kulitnya aku buang. Karena apel  sekarang banyak yang dikasih lapisan lilin dan terkontaminasi sama pestisida…  jadi aku buang kulitya, lalu aku potong kecil..dan dimasukkan ke kulkas…jadi  saat kita mau makan, apelnya masih seger dan dingin.

4. Garam  Inggris beli di apotik harga Rp2.500 (Tempat obat)
5.  Minyak  ZaitunkalaukitakeSu permarket namanyaOlive Oil,  harga25-30  ribusatubotol. Di Apotek  juga ada, aku beli di sana karena dekat rumah.

Guna Jeruk  agar kita tidak muntah saat minum Minyak Zaitun, Jadi aduk yang rata…karena  sebelumnya adukanku tidak rata…sehingga eneg, ..lalu aduk lagi biar tercampur  dengan rata..karena minyak dan jeruk tidak bersatu atau Berat Jenisnya  beda…

Pokoknya  Subhanallah. .. 3 Dokter suruh aku Operasi… dengan treatment ini, keluar  batunya.

“Orang  yang hanya memikirkan diri sendiri, akan hidup sebagai orang kerdil dan mati  sebagai orang kerdil. Tetapi orang yang mau memikirkan orang lain, ia  akan
menjadi orang besar dan mati sebagai orang besar”.  (SayyidQutb)

Categories: Kata Teman, Pendapat Tags:

Selamatkan Subun binatang Laut Yang Terancam Punah

Menurut salah seorang yang tergabung dalam Forum Illegal Fishing Indonesia yaitu M. Sugihartono, Dekan Fakultas Pertanian Universitas Batanghari Jambi(UNBARI) dan Staf pengajar pada Jurusan Perikanan UNBARI mengatakan Di Jambi ada suatu kawasan khusus yang didiami oleh binatang laut (Sumbun: nama daerah,Solen grandis:nama ilmiah) masih ada di Jambi, yang kita ketahui di Cina sudah menjadi Fosil.
Namun demikian untuk daerah tersebut belum ada penetapan atau peraturan seperti DPL (daerah perlindungan Laut) oleh pihak instansi terkait, karena pada musim tertentu April – Agustus merupakan musim sumbun ada.
Penangkapan, Ekploitasi belum ada peraturan untuk itu, terutama ukuran yang boleh di tangkap. kegiatan ini, bila musim di ekploitasi oleh masyarakat secara besar-besaran dan di jual hingga ke mancanegara (singapura)dan anehnya sebagian kecil dari masyarakat jambi sendiri yang mengenal itu sumbun.Mohon kiranya DKP yang menangani ini bersama, kita lestarikan, dikhawatirkan hal yang sama akan terjadi seperti di Cina (Fosil).
Menuurut (Prezant, 1998) species Subun binatang Laut Yang Terancam Punah masuk dalam Subclass Heterodonta, Superfamily Solenoidae, Family Solenidae, and biasa di sebut Razor shells. Solen mempunyai sekitar 65 species, tersebar di Indonesia , Thailand , China and Australia . Di Thailand disebut Hoi lord. Menurut dosen sy, di Thailand solen tidak mengenal musim, setiap saat bisa di tangkap,& dimanfaatkan untuk Seafood di restoran2. Harga /kg di pasar sekitar 60bath (Rp.18.000).
Masalah keamanan ikan Indonesia tidak hanya di illegal fishing, banyak Sumberdaya laut kita lolos dengan harga murah, apalagi secara illegal, lewat darat maupun udara & yang lebih nampak mungkin kasus pada SD pertanian…

Tugas mengamankan SD Ikan, bukan hanya bagi petugas keamanan seperti TNI&DKP, mengingat wilayah NKRI yg memang sangat luas serta keterbatasan personil & peralatan. Alangkah lebih baik apabila instansi terkait mempunyai & mendukung kebijakan untuk menambah & memperbaharui kapasitas nelayan Indonesia agar mampu mencari ikan sampai daerah perbatasan. apabila berjalan maka insya Allah secara otomatis laut Indonesia akan aman, kesejahteraan nelayan meningkat serta dpt mengurangi angka penggangguran.
saya mendukung pelestarian species tersebut pak, sehingga perlunya penelitian ttg solen serta pengaturan dalam pemanfaatannya, insya Allah akan tetap lestari dan bermanfaat sampai anak cucu kita….

(Pengirim : Mukhtar, A.Pi Kepala Satker PSDKP Kendari)
Categories: Pendapat Tags:

Batas Wilayah Laut Tidak Sesuai Lagi

Menurut Salah seorang yang tergabung dalam Forum Illegal Fishing yang berdomisili di Samarinda, saat ini saya sedang melanjutkan study di Department Aquatic Science, Faculty of Scieance at Burapha University Thaliand, mengatakan, berbagai permasalahan Kelauatan di Indonesia batas wilayah laut kita saat ini sudah tidak sesuai dengan penetapan pada saat deklarasi Juanda pada tanggal 13 Desember 1957 yang juga menjadikan dasar untuk menjadi Negara kepulauan (Archipelagic State) yang selanjunya di akui secara international pada 10 Desember 1982 dan dengan adanya ZEE dimana Indonesia sangat di untungkan. akan tetapi semua itu hanya sebuah sejarah yang disimpan rapih dalam museum atau arsip belaka, belakangan ini telah terjadi pergeseran luas wilayah lautan Indonesia yang tidak kita sadari, jika dilakukan perhitungan kembali akan nampak negitu luas wilayah laut kita yang berkurang.

hal ini disebabkan adanya adanya klaim negara-negara tetangga berdasarkan sejarah dan reklamasi, seperti Singapura yang melakukan reklamasi pantai dengan memanfaatkan pasir dari kepulauan Riu untuk memperluas wilayah daratan mereka yang secara otomatis batas laut pun akan berubah, lepasnya Timor Leste dari Negara Kesatuan RI, kekalahan Indonesia di Denhag Belanda pada saat memperebutkan Sipadan dan Ligitan yang di menangkan oleh Malaysia. yang kesemua itu sangat berdampak pada daerah penagkapan ikan…..
yang mendapat kerugian dan penderitaan adalah nelayan RI yang selama ini melakukan penangkapan ikan di wilayah perbatasan sering di tangkap oleh Polisi atau Angkatan Laut Negara Tetangga dengan alasan melewati batas wilayah, yang sesungguhnya Nelayan kita mengkalim itu masih wilayah RI (mungkin dulu)… seperti penangkapan kapal nelayan NTT oleh polisi laut Ustralia yang langsung di tenggelamkan, pengkapan Nelayan Indonesia di oleh patroli angkatan Laut Malaysia dengan alasan melanggar perbatasan.. .. ini semua perlu disikapi oleh pemerintah.. . dengan melakukan pemetaan batas wilayah laut yang sesungguhnya dan disosialisasikan kepada Negara Tetangga, dan kepada para Nelayan sehingga kasus penagkapan dengan alasan yang tiak jelas dapat dihindari. Irman.
(Pengirim : Mukhtar, A.Pi Kepala Satker PSDKP Kendari)
Categories: Pendapat Tags: